Persentasi Rancang Bangun Sistem Pendeteksian Atrioventricular Block pada Holter Monitor
Pada proyek akhir semester ini dibuat sebuah simulasi presentasi proposal TA tentang penelitian “pendeteksian atrioventricular Block menggunakan Holter Monitor”. Dengan isi dengan bab 1, 2 dan 3 dari proposal Tugas Akhir. Pada presentasi ini juga dipaparkan kesimpulan dari apa yang sudah dikerjakan, dan langkah yang akan dilakukan setelah lepas dari mata kuliah Metode Penelitian. Dengan harapan bahwa apa yang sudah dilakukan dan dipresentasikan pada proyek akhir ini digunakan pada proposal TA.
Simulasi presentasi proposal TA tentang penelitian “pendeteksian atrioventricular Block menggunakan Holter Monitor"berisikan bab 1, 2 dan 3 dari proposal Tugas Akhir. Sub-bab dari bab 1 yang digunakan adalah latar belakang dari penelitian ini, rumusan masalah dan batasan masalah, serta tujuan dan manfaat. Sub-bab dari bab 2 adalah tinjauan pustaka, beruap sinyal ECG dan fitur-fiturnya , serta bradiaritmia dan bagaimana pengaruh terhadap ECG. dan sub-bab dari bab 3 disampaikan tentang dataset yang digunakan, metode yang diajukan serta metode evaluasi dan validasi.
Kesimpulan dari simulasi ini adalah perancangan sistem pendeteksian sudah dilaksanakan dengan menggunakan metode segmentasi Phasor Transform untuk mengetahui onset peak dan offset dari setiap gelomabang dan fitur Gelombang P, QRS Complex, RR interval dan PR interval yang dimana Gelombang P dan QRS complex diekstraksi oleh STFT dan diklasifikasi oleh Random Forest Classifier. Adapun beberapa langkah yang harus dilakukan setelahnya adalah mengumpulkan source code dari setiap tahap lalu dilakukan pengujian. Selain itu juga dibutuhkan pendalaman penelitian dengan menambah fitur yang digunakan dan variasi classfier yang digunakan. Terdapat masukan dari dosen pengampu mata kuliah bahwa dibutuhkan pengurangan kata pada latar belakang presentasi sehingga apa yang ingin pada sub-bab tersebut tidak hanya dibaca namun juga bisa disampaikan dalam bentuk lain (flowchart, gambar, dll).
Project Author(s)
Afin Muhammad Nurtsani (23220068)